Cirebon selain memiliki ragam budaya dan makanan khas ,cirebon juga memiliki hewan khas yang dikeramatkan warganya yaitu kura kura belawa 
Bingung cari wisata kemana? ,Tidak usah jauh jauh untuk berwisata sekaligus menambah ilmu pengetahuan kabupaten cirebon menawarkan banyak tempat untuk disinggahi ,salah satu obyek alternatif  adalah obyek wisata kura-kura cikuya belawa
Bagi anda yang ingin menghabiskan waktu liburan ke wisata kura –kura cikuya  belawa,anda tak perlu khawatir akan rute perjalanannya .karena rute yang dilalui bisa dibilang cukup mudah
Apabila anda berpusat di kota jakarta,bandung,semarang dan malang ,anda menggunakan transportasi umum berupa kereta dengan arah tujuan stasiun kejaksaan setelah anda tiba di stasiun tersebut ,anda harus menaiki angkutan kota cirebon dengan jurusan sindang laut dan turun di pasar cipeujeuh
Setelah itu anda bisa menaiki ojek langsung ke tempat wisata kura kura cikuya belawa,dan  anda sudah data menyaksikan hewan langka yang hanya terdapat kota tersebut
Untuk memasuki kawasan wisata kura–kura cikuya belawa ,anda perlu membayar tiket masuk yang cukup terjangkau yaitu 3000 per orang,uang tersebut akan digunakan oleh pengelola sebagai perawatan kura kura belawa  dan obyek wisata cikuya
 Wisata kura-kura cikuya belawa cirebon berada di desa belawa,kecamatan lemah abang, sekitar 12 km dari kota cirebon,yang  merupakan penangkaran sejenis kura-kura langka disebut kura –kura belawa,membuat obyek wisata kura kura tersebut gampang dikunjungi.terlebih akses jalan ke lokasi muda.jalan ke sana sudah dihotmik jadi,kalau ada waktu akhir pekan ini, tidak berlebihan jika lokasi tersebut salah satu  tujuan wisata

Perjalanana sindang laut menuju obyek wisata akan memakan cukup waktu lama karena sangat jauh dari permukiman kota sindang laut tapi jangan kecewa ketika perjalan kita akan melihat pemandangan yang sangat indah dan sejuk disana kita akan melewati bukit bukit dan bisa sambil melihat pemandangan tersebut dengan pepohonan sangat hijau dan sawah begitu indah
Tempat lingkungan obyek wisata sangat cocok untuk para petani,karena di sana tanah sangat basah dan subur ini cocok untuk menanam padi,sayuran,jagung bahkan bisa memelihara ikan
Saat tiba di obyek wisata tersebut disana ada pohon besar konon mitos masyarakat pohon besar adalah pohon keramat dan karena dulunya tempat penyembah pohon besar atau disebut aninesme,di obyek wisata bisa mendapatkan nambah ilmu dengan cara mempelajar sambil berfoto dari kura kura dari bertelur,penetasan,penangkaran ,pelepasan kura kura bahkan ada tempat terapi ikan untuk menyembuhkan penyakit kaki tersebut dengan cara masukin kaki kedalam air lalu diam dan merasakan geli saat ikan menghampiri kaki ,beberapa menit kaki anda bisa hilang rasa capeknya setelah mempelajari kura kura sambil beristirahat di saung yang ditersediakan untuk membeli makanan dan minuman sangat dekat karena ada warung
Disana bisa berfoto foto untuk kenangan karena disana pas buat berfoto foto dan  juga ada tempat beribadah yaitu musholla ,kita tidak usah jauh jauh untuk mencari tempat ibadah bahkan tempat itu disediakan peralatan sholat dari pakaian,sejadah dan Al qur’an
Setelah pulang perjalanan dari  mengunjungi obyek wisata kura kura cikuya belawa bisa nikmati sore tersebut dengan melihat pemandangan sawah dan bukit bukit dan yang mempunyai masalah semacam depresi,kurang piknik dan stress akan semua masalah akan hilang dengan pikiran kosong,jiwa yang tenang dan hidup mulai segar kembali bahwa tempat wisata kura kura cikuya sangat cocok untuk liburan dan menelitian untuk para siswa,mahasiswa maupun keluarga

0 Komentar